Kamis, 13 September 2012

Mama

Matahari pagi menyapa dengan hangat, kicau burung bagai melodi yang tesusun rapih untuk memompa semangat jiwa dan raga yang kemarin lelah. Ku buka jendela, dan kemudian semilir angin berhembus membawa kesegaran lembut yang menyejukan, sungguh betapa Maha Sempur DIA menciptakan alam semesta ini.
Sebuah pesan singkat saya terima, kemudian saya bergegas membacanya. Ternyata ini sms dari mama yang isinya "Belajar yang rajin, mama mau kamu jadi orang sukses dan berhasil!". Tak terasa air mata membasahi pipi saya ketika saya membaca pesan itu. Saat itu yang terlintas dipikiran saya adalah saya harus jadi orang sukses dan berhasil, bukan semata - mata untuk membahagiakan orang tua saja, tetapi untuk kehidupan saya,keluarga saya kelak nantinya. Saya juga tak mau mengecewakan kedua orang tua saya khususnya mama. Tulisan ini saya persembahkan untuk mama saya, karna kasih sayang dan didikan beliau sayabisa tumbuh dewasa seperti ini. Saya amat sadar tak ada satu hal pun didunia ini yang dapat membalas semua pengorbanan ibu kepada anaknya. Sebisa mungkin saya berusaha tidak membuat mamakecewa apalagi sampai menangis, sungguh betapa durhakanya saya bila membuat ibu menangis atau bahkan sampai terucap kata - kata yang tidak baik dari lisannya.
Terima kasih mama, rasanya tak cukup untuk membalas semua pengorbananya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar